-->

  • Berbagi Keceriaan Bersama Rumah Tahfidz Nurul Milah dalam Pembagian Paket Iftar


    Lantunan ayat-ayat Allah mengalun indah kala kami tiba di rumah tahfidz Nurul Millah. Melalui jalanan berliku, kami susuri daerah Gobras hingga sampai di pintu masuk bangunan yang di dalamnya terdapat para calon penghafal firman-firman Allah. Beberapa tropi penghargaan tertata rapi di sebuah lemari usang, petanda bahwa para penerus bangsa yang usianya masih sekitar 12 tahunan juga para pengurus rumah tahfidz itu benar-benar berjuang.

    Jumat, 07 Mei 2021 tepat hari ke- 25 Ramadhan akhirnya kami dapat menjumpai senyuman termanis dari anak-anak itu. Keceriaannya menambah kesejukan kala kami Komunitas Pager Asik menyampaikan maksud singgahnya kami ke hunian mereka ini. Melalui prakata dari pengurus rumah Tahfidz juga Pager Asik, alhamdulilah 35 paket berbuka telah sampai ke tangan-tangan mungil itu. Pertemuan yang membekas ini harus diakhiri dengan dokumentasi sebagai tanda kenang jika kami saling merindu suatu hari nanti.

    Jangan pernah lelah dengan kata “Kebaikan” sebab Allah juga tidak akan pernah lelah dengan kata “Bahagia” untukmu, hidup itu seperti cermin jika kamu berbuat baik maka kebaikan itu akan datang lagi padamu dan jika kamu berbuat jahat maka kejahatan itu juga akan kembali padamu.


    Tira Riani.

  • 0 comments:

    Post a Comment

    BANTU KAMI

    BACA DULU INI

    SEJARAH PENDIRIAN PAGER ASIK

    Pemuda Penggerak Kota Tasikmalaya atau biasa disebut dengan Pager Asik merupakan komunitas yang bergerak di bidang kesejahteraan ...